SMA UNKLAB Raih Piala OSN Tingkat Kabupaten Minahsa Utara

SMA UNKLAB AIRMADIDI berhasil meraih JUARA 1 Olimpiade Sains Nasional tingkat Kabupaten dalam bidang study  Geografi  dan  juara 2 dan 3 untuk Kategori bidang study Ekonomi dan Juara 2 di Bidang Study Astronomi tahun 2017 se– Kabupaten Minahasa Utara  yang berlangsung di SMA N  1 Airmadidi pada 28 Februari 2017  yang lalu. Medali-medali tersebut masing-masing dipersembahkan oleh Margareth Baureh  (Juara 1 Geografi) , Jade Ambalao (Juara 2 Astronomi), Edward Hasadungan ( Juara 2 Ekonomi ), dan Angel Sarwono (Juara 3 Ekonomi). Dengan pencapaian itu maka sekolah SMA UNKLAB Airmadidi berbangga oleh karena apa yang sudah di tunjukan oleh para peserta didiknya yang sukses di ajang OSN tingkat Kabupaten Minahasa Utara dan dipastikan menjadi utusan Kabupaten ke tingkat yang lebih tinggi yaitu tingkat Propinsi Sulawesi Utara, “ Kita patut bersyukur kepada Tuhan yang sudah memberikan hikmat pengetahuan     ( Amsal 1 : 7 ) kepada para siswa kami sehingga boleh berhasil memperoleh juara” kata Kepala SMA UNKLAB AIRMADIDI, Ny.J. Manurung—A, M. Pd. (RqS)

Foto bersama peserta OSN SMA UNKLAB